INDOPOST, Halsel – Program Kesehatan gratis di Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara suda cukup lama menjadi program strategis unggulan, karena masyarakat Halmahera Selatan menikmati pelayanan kesehatan gratis secara menyeluruh. Namun kini di pertanyaan program kesehatan gratis tersebut. Sabtu (22-02-2025)
Salah satu kasus yang terjadi di puskesmas Jiko Kecamatan Mandioli Selatan, keluarga pasien dibebankan ongkos rujukan ke rumah sakit daerah Kabupaten Halmahera Selatan untuk melangsungkan pelayanan medis yang lebih lanjut.
Pihak keluarga Pasien Keluhkan ongkos rujukan keruma sakit, karena ia mengetahui bahwa kesehatan di kabupaten Halmahera Selatan gratis, tentunya Ongkos rujukan pun suda di tangani oleh pemerintah daerah.
Farman Korma Sekertaris DPC PKS Mandioli Selatan orang tua pasien menyampaikan ke awak media. Saya pikir gratis, tapi begitu dirujuk ke rumah sakit, saya dibebankan ongkos untuk menyediakan bahan bakar minyak (BBM) 50 liter dan dua kaleng oli. Ini cukup membebani saya yang berasal dari keluarga kurang mampu apalagi anak saya lagi alami sakit tentunya sangat terbebani,” kata Farman
Farman bilang, yang di maksud dari kesehatan gratis apakan hanya berobat di puskesmas maupun Rumah Sakit atauka ongkos rujukan pun gratis, kami butu penjelasan dari pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas Kesehatan. Ujar Farman.
Senada di sampaikan salah satu warga, dari dulu kami masyarakat Mandioli Selatan alami tanggungan ongkos rujukan ke ruma sakit apa itu pasien melahirkan maupun pasien umum, kami juga bertanya sesungguhnya kesehatan gratis ini seperti apa karena ongkos rujukan pun kami yang tanggung, selain itu, kepala Puskesmas Jiko juga malas masuk tugas tempatnya hanya di ibu kota Labuha. Ungkap Warga
“Tong minta Bupati copot kepala Puskesmas Jiko karena kepala Puskesmas malas bertugas dan pelayanan Kesehatan pun tidak begitu baik, dari dulu pergantian Kepala Puskesmas tetap sama malas bertugas. Puskesmas Jiko bukan tempat penampungan orang-orang yang malas jalani tugas dan tanggungjawabnya.” Tegas Warga
Adanya keluhan warga Mandioli Selatan terkait program kesehatan gratis di Kabupaten Halmahera Selatan, harapannya Bupati Bassam Kasuba dan Wakil Bupati Helmi Umar Muchsin dapat membijaki agar persoalan ini dapat di selesaikan, agar pelayanan kesehatan gratis dapat berjalan baik dan di rasakan masyarakat Halmahera Selatan.
Saat ini kepala Puskesmas Jiko Kecamatan Mandioli Selatan dalam upaya Konfirmasi, hingga berita ini ditayangkan.
• (Tim Sentral )